Tim konsultan Eco-District yang berasal dari Perancis ini bertemu dengan sejumlah SKPD untuk menggali informasi tentang masalah teknis dan administrasi terkait program Eco-District.
Pertemuan digelar di ruang rapat Bappeda Kota Mataram difasilitasi Kepala Bappeda L Martawang.
Dijelaskan Kepala Bappeda Kota Mataram L Martawang, tim konsultan Eco-
District asal Perancis masih dalam proses penyusunan prosopal secara menyeluruh. Sehari sebelumnya atau Selasa (6/5), tim Eco-District telah melakukan sosialisasi dengan SKPD dan stakeholder terkait di eks Pelabuhan Ampenan. ''Tim juga butuh untuk berdiskusi lebih fokus dengan SKPD terkait, seperti PDAM, BLH, Dinas Pertamanan, Dinas Pariwisata, Dinas Kebersihan, dan beberapa SKPD lainnya,'' jelas Martawang.
Kedatangan tim yang dipimpin Franck Miraux selaku Head of Mission Eco-Distritc Suistanable Building Energy ini dilakukan untuk pendalaman terhadap data dan informasi secara ril di lapangan. Martawang berharap, SKPD terkait bisa menyampaikan seluruh data termasuk masalah yang terjadi di lapangan kepada tim konsultan Eco-District. Seluruh informasi yang dikumpulkan akan menjadi bahan untuk penyusunan proposal. ''Bukan hanya data yang baik tapi juga realitas di lapangan dan masalah. Sehingga bisa menyusun program intervensi yang tepat untuk kota tua Ampenan,'' terangnya.
Dalam pertemuan tersebut, Franck Miraux membagi dua grup, yakni terkait teknis dan administrasi. ''Karena masalahnya kompleks harus dibagi dua grup agar lebih efektif,'' kata Franck dengan bahasa Indonesia yang lancar.
Setelah ini, kegiatan kunjungan lapangan (site visit) ke Perancis tahap pertama dijadwalkan tanggal 9-14 Juni 2014 dalam rangka alih pengetahuan dan pengalaman dalam implementasi Eco-District di beberapa kota di Perancis antara lain Paris dan Bordeaux. Kunjungan lapangan diikuti tiga perwakilan dari masing-masing kabupaten/kota yang termasuk dalam tahap 1, yakni walikota/bupati, pejabat eselon II serta staf profesional yang membidangi penataan tata ruang atau P2KH
0 komentar:
Posting Komentar